Berita
MTsN BARITO SELATAN LAKSANAKAN ANBK TAHUN 2024

[MTsN BARITO SELATAN LAKSANAKAN ANBK TAHUN 2024]
Assalamu’alaikum Tsanawiyahtizen !
Pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun 2024 secara resmi di buka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barito Selatan melalui Sub Bagian Tata Usaha, H. Suriansyah didampingi Kepala Seksi Pendidikan Islam, H. Muhamad Irfan di Aula MTsN Barito Selatan. Senin (9/9)
Kegiatan dilanjutkan dengan dimulainya pelaksanaan ANBK pada pukul 07.30 WIB. ANBK akan dilaksanakan sampai hari Selasa 10 September 2024. Pelaksanaan ANBK dibagi menjadi tiga (3) sesi, yakni sesi 1 pada pukul 07.30-09.40, Sesi 2 pada pukul 10.40-12.50, dan sesi 3 pada pukul 14.20-16.30 WIB.
Asesmen Nasional dilaksanakan dengan 3 (tiga) instrumen yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM Literasi, Numerasi), Survey Karakter dan Survey Lingkungan Belajar.
Kepala Madrasah Ahmad Fahmie menuturkan bahwa “melalui Asesmen Nasional Berbasis Komputer dapat memperbaiki kualitas belajar mengajar dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di MTsN Barito Selatan”. Hal ini sejalan dengan tujuan utama Kemdikbudristek dalam misi penyelenggaraan ANBK sebagai tolak ukur sejauh mana progres kualitas dari satuan pendidikan.
Demikian.
Semoga hal-hal baik terus senantiasa menyertai. Pun tak lupa kami meminta doa yang baik dari semua pembaca sekalian.
Terima kasih. ilālliqā.
*Detail kegiatan kami silakan klik link di bio*
________________________________
#MTsNBARSEL
#ANBK2024
#madrasahmajubermutumendunia